Breaking News
Loading...
Senin, 29 Juli 2013

Info Post
KH Said Aqil Siradj dan Presiden SBY
Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj akan menjadi beking Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk pembubaran ormas anarkis seperti Front Pembela Islam (FPI).

"Saya beking SBY yang tegas dari sebelumnya mengambil sikap ormas radikal. Saya dukung walau sebetulnya kami sudah sejak lama rekomendasi agar FPI dibubarkan," kata Kiai Said setelah peresmian pondok pesantren Luhur Al-Tsaqofah, Ciganjur, Jakarta Selatan, Minggu (28/07).

Kiai Said menegaskan sangat setuju FPI dibubarkan karena selama ini organisasi yang didirikan Habib Rizieq Shihab membuat takut masyarakat.

"Saya setuju FPI dibubarkan, namun bukan hanya FPI saja tapi semua kelompok yang mengatasnamakan Islam lalu memberi rasa takut kepada masyarakat, dibubarkan," papar Kiai Said.

Selain itu, Kiai Said mengatakan, di dalam ajaran Islam tidak ada sweeping maupun melakukan teror terhadap masyarakat.

"Islam itu harus jadi rahmat untuk alam semesta, barangsiapa menakuti (teror) di dunia maka dilaknat oleh Allah, itu dari Quran," pungkas Kiai Said. [itoday,29/0713]

Komentar Anda

1 komentar:

  1. said : "Sama sama sekuler, plural dan liberal.....harus saling sokong-menyokong...."

    BalasHapus

PENGUNJUNG YANG BAIK SELALU MENINGGALKAN KOMENTAR
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda