Breaking News
Loading...
Senin, 18 Februari 2013

Info Post
Kabar tak sedap menerpa Calon Gubernur Jabar Irianto MS Syaifuddin alias Yance. Tiba-tiba saja Kejaksaan Agung (Kejagung) menegaskan kembali status Hukum mantan Bupati Indramayu itu. Hingga kini, Yance masih tetap berstatus tersangka dalam kasus korupsi PLTU 1 Indramayu.

Adalah Jaksa Agung Pidana Khusus Andhi Nirwanto yang mengungkapkan kabar tersebut, Jumat (15/2) lalu. Hanya saja, kata dia, kasus yang membelit Yance masih menunggu putusan tiga terdakwa lainnya dari Mahkamah Agung.

“Masih (tersangka), tapi kami masih tunggu salinan putusan kasasinya dari MA karena dari tiga inilah status Yance bisa kami proses lagi. Tapi kasusnya tetap jalan,” kata Andhi.
CALON GUBERNUR BERSTATUS TERSANGKA KORUPSI HANYA ADA DI JABAR
Sumber:  https://www.facebook.com/photo.php?fbid=356327834474141&set=o.300494633335752&type=1&relevant_count=1&ref=nf
Saat menjabat Bupati Indramayu, Kejagung menetapkan Yance sebagai tersangka dalam kasus korupsi Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) 1 Indramayu. Dia diduga menyelewengkan dana pembebasan lahan pada 2004. Lahan seluas 82 hektare itu ada di Desa Sumur Adem, Kecamatan Sukra. (PRFM News Channel
-----

0 komentar:

Posting Komentar

PENGUNJUNG YANG BAIK SELALU MENINGGALKAN KOMENTAR
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda