Breaking News
Loading...
Rabu, 31 Desember 2014

Info Post
Pagi ini delete CHANEL ANTV @whatsonANTV 
tak memaksa anda mengikuti.
hanya ingin jaga keluarga, dari rendahkan org mulia #kingsuleimanantv


Siapa King Suleiman?
Beliau adalah Sulaiman bin Salim al-Qanuni. Orang Barat mengenalnya dengan Sulaiman al-Adzim (The Great Sulaiman).


Beliau menjabat khalifah selama 48 tahun, sejak 926 H. Tercatat beliau sebagai raja Daulah Utsmani yang paling lama menjadi khalifah.

King Sulaiman merupakan salah satu raja Daulah Utsmaniyah yang paling disegani dunia barat. sangat mahir dalam bidang politik & tata negara

Beliau mengembalikan keutuhan Daulah Utsmaniyah yang diambang perpecahan.

Diantaranya, beliau menggagalkan pemberontakan yang dilakukan syiah dibawah pimpinan Qilnadar Jalbi, yang memiliki kekuatan sekitar 30.000

Jihad King Suleiman

Beliau dikenal sebagai raja yang paling sering jihad selama masa kepemimpinan Daulah Utsmaniyah


Diantara keistimewaan beliau, setiap kali mengirim surat ke berbagai daerah, meniru gaya Nabi Sulaiman ketika mengirim ke negeri Ratu Saba

 (gaya yang ditiru) yang Allah ceritakan di surat an-Naml,
“Ini dari Sulaiman, Isinya: Bismillahirrahmanirrahiim.” (QS. an-Naml: 30).


Dengan intensitas ekspansi ke daerah yang tinggi, hingga di tahun 927 H, kaum muslimin berhasil menaklukkan Beograd (ibu kota Serbia).

Padahal ketika itu, Beograd dikenal sebagai pintu Eropa Tengah dan benteng Masihiyin (kristiani).

Beliau juga sempat mengepung Wina (Austria), dan memasukkan wilayah Budapest (Hongaria) ke kawasan Utsmani.

Beliau juga melakukan tekanan terhadap negeri Syiah, Daulah Shafawiyah (Iran). Beliau melakukan penyerangan 3X, dari tahun 941 hingga 962 H.

Dari usaha ini, beliau banyak mengembalikan wilayah kaum muslimin dari penindasan orang Syiah. orang syiah dalam posisi sangat tertekan.

Di samping itu, beliau berhasil mengusir Portugis dari wilayah perairan Laut Merah, dan menghentikan gerakan ambisius menguasai timur tengah

Diantara faktor pendukung kejayaan kekhalifahan Daulah Utsmaniyah di masa beliau, posisi rakyat yang sangat loyal terhadap negara.

Karena di masa beliau, perumusan undang- undang negara diserahkan kepada para ulama.

Undang-udang itu dikenal dengan nama: Qanun Sulaiman Namah (Undang-undang Sulthan Sulaiman).

Salah satu ulama yang memberikan pengaruh besar terhadap pembentukan undang-undang ketika itu adalah Imam Abu Su’ud Afandi.

Seorang ulama ahli bahasa, ahli tafsir, peneliti, penulis kitab Tafsir Irsyad al-Aql as-Salim ila Mazaya al-Kitab al-Karim/tafsir Abu Su’ud.

Tafsir ini tebalnya 9 jilid, banyak menjelaskan sisi keistimewaan bahasa dan logika yang diajarkan al-Quran.

Prof. Jamaluddin Falih al-Kilani menegaskan, masa kekhalifahan Sultan Sulaiman al-Qanuni dinilai sebagai masa keemasan Daulah Utsmaniyah.

Mengingat Daulah Utsmaniyah dianggap sebagai kejaraan terkuat di dunia, terutama sepanjang kawasan Laut Tengah.

Ketika beliau diangkat menjadi khalifah, ada salah satu penyair yang mengatakan,
Sampaikan kepada setan pemberontak, “Mampus kalian..”


Karena itu tidak heran ketika Barat merasa belum tenang jika mereka belum melakukan balas dendam terhadap King Sulaiman.

Jika jasadnya tidak bisa mereka sentuh, kehormatan beliau yang menjadi sasarannya.

Sekarang apakah anda akan membiarkan keluarga anda menjadi penikmat penyebaran kedustaan sejarah ini?
akhirnya pagi ini delete @whatsonANTV


twit diambil dari tulisan: as-Sulthan Sulaiman al-Qonuni, karya Dr. Raghib as-Sirjani






---
Komentar anda

0 komentar:

Posting Komentar

PENGUNJUNG YANG BAIK SELALU MENINGGALKAN KOMENTAR
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda