ANDA DAPAT SMS MENANG UNDIAN? LAPORKAN KE NOMOR INI
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komsaris Besar Rikwanto mengimbau
masyarakat tidak langsung percaya saat mendapat SMS atau telepon soal
undian. Mayoritas SMS atau telepon semacam itu adalah tipuan. "Harus
kroscek lagi. Seperti mendapatkan undian atau ada keluarga kecelakaan,
harus dicek lagi," kata Rikwanto.
Jika merasa curiga dengan
isi SMS atau telepon, warga diminta melaporkannya ke polisi. "Hubungi
call centre Polda Metro Jaya di nomor 081513566635 dan 085284248610,"
jelas Rikwanto.
Sebelumnya,
Polda Metro Jaya meringkus 17 orang pelaku sindikat penipuan berkedok
undian berhadiah. Modus yang digunakan oleh para pelaku termasuk modus
lama.
Para pelaku menghubungi nomor secara acak dan menyebutkan bahwa mereka mendapat hadiah dari Telkomsel.
Para pelaku mencari korbannya secara acak. Caranya adalah dengan
mengacak 3 nomer belakang nomor kartu telepon. Begitu ada korban yang
terjerat jebakan pelaku, korban akan diminta untuk menebus hadiah dengan
cara membayar pajak hadiah sebesar 10-20 persen ke sebuah rekening.
(viva)
0 komentar:
Posting Komentar
PENGUNJUNG YANG BAIK SELALU MENINGGALKAN KOMENTAR
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda