Breaking News
Loading...
Kamis, 07 November 2013

Info Post
M. Anis Matta
Bima, NTB - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta menegaskan upaya partainya memenangi Pemilu 2014, minimal masuk tiga besar, jauh dari hasrat gila kekuasaan. PKS tidak semata memburu "kursi".

"Di balik kemenangan adalah kita ingin menjadi bagian penting dari gelombang sejarah perubahan. Menang Pemilu 2014 hanya pintu masuk untuk tujuan lebih besar," kata Anis pada Dialog Kebangsaan di Convention Hall Paruga Na`e, Bima, NTB.


Anis mengatakan, PKS harus masuk dalam pusaran gelombang yang sedang berputar di seluruh sendi bangsa. "Dengan memenangi Pemilu 2014, kita akan punya peran strategis dan kontribusi nyata dalam mengendalikan setiap tahapan sejarah bangsa ini," tegas Anis.


Anis mengakui, banyak pihak pesimistis PKS bisa memenangi Pemilu 2014. Terlebih setelah ada satu kasus hukum yang membelit pribadi mantan Presiden PKS, dan masih menggantung hingga kini.


"Mari kita berusaha konsisten menebar kabaikan dan manfaat buat kehidupan ini. Bukankah karena itulah kita punya alasan untuk bertahan hidup lebih lama?" tutur Anis.(metrotvnews)
---
Komentar anda 

0 komentar:

Posting Komentar

PENGUNJUNG YANG BAIK SELALU MENINGGALKAN KOMENTAR
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda